Sulap Mobil Bekas Murah Jadi Mobil Baru Dengan Tips Berikut!

Uncategorized

Sekarang ini ada banyak cara untuk punya mobil. Selain Anda membeli mobil baru, Anda juga bisa membeli mobil bekas baik dengan cara tunai maupun kredit. Mobil bekas murah bisa dimiliki untuk nantinya dijadikan mobil pribadi atau mobil keluarga. Asal Anda tak salah pilih mobil bekas dengan memastikan kondisi mesinnya masih baik, semua kekurangan lain bisa diperbaiki agar mobil tampak seperti mobil baru. Untuk memastikan kondisi mesinnya, Anda perlu membeli mobil bekas di tempat yang terpercaya seperti Moladin. Setelah itu baru Anda sulap mobil bekas di berbagai sudutnya hingga mirip dengan mobil baru. Bagaimana caranya? Ini di acara menyulap mobil bekas agar tak kalah dengan mobil baru keluaran pabrik:

1. Ganti bohlam lampu.

Jika mobil lama yang dibeli masih memakai lampu halogen, ganti dengan lampu LED dengan rumah lampu yang modern. Lampu bersinar putih terang kini sedang menjadi trend menggantikan lampu kuning. Meski memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri, lampu LED memang lebih cocok untuk kota besar selain bisa menghemat pengeluaran karena lebih hemat bahan bakar dan harganya pun lebih terjangkau. Selain itu lampu LED akan membuat mobil lama Anda seperti mobil keluaran baru karena sekarang ini hampir semua mobil baru sudah menggunakan lampu LED.

2. Desain interior.

Bukan hanya rumah yang bisa Anda tata bagian dalamnya namun juga mobil. Apalagi sekarang ini sudah banyak aksesoris mobil yang bisa dipilih sesuai dengan tema yang disukai. Anda bisa mengganti selimut dinding kabin jika ingin mengubah warna interior mobil secara keseluruhan. Selain itu ada kulit jog yang juga bisa diganti dan ditambal busanya agar lebih empuk. Karpet dashboard sudah banyak sekali warna dan motif untuk Anda penggemar mobil unik. Seluruh kabin bisa Anda permak untuk menghasilkan ruangan dalam yang nyaman baik bagi pengemudi maupun bagi penumpang di bagian belakang.

3. Modifikasi eksterior.

Selain mempercantik interior, Anda harus mempercantik bagian luar atau eksterior agar mobil langsung terlihat baru bagi siapa saja yang melihat. Mobil bekas murah juga bisa terlihat seperti baru jika Anda melakukan modifikasi khususnya pada cat mobil. Jika cat mobil sudah usang, tak perlu melakukan pengecatan ulang jika dana belum mencukupi. Anda hanya perlu menutupnya dengan stiker baik sebagian atau keseluruhan yang kebutuhannya lebih terjangkau. Setelah memberi stiker, tambah aksesoris lainnya jika perlu seperti emblem, list, wing ataupun antenna untuk GPS dan internet.

4. Perangkat entertainment.

Agar pengalaman berkendara semakin menyenangkan jangan ragu untuk meningkatkan kualitas perangkat entertainment. Lengkapi pemutar music atau video dengan perangkat terbaru yang bisa memutar file music menggunakan USB maupun menghubungkannya dengan smartphone menggunakan koneksi Bluetooth. Selain pemutar music, cek juga kualitas speaker baik di depan dan belakang agar menghasilkan suara yang jernih sekaligus menyenangkan untuk teman perjalanan jauh.

5. Peredam suara.

Mobil baru akan memiliki perangkat audio yang bagus untuk entertainment sekaligus memiliki sistem peredam yang mumpuni agar suara di dalam tak bocor ke luar. Peredam ini bisa Anda tambahkan pada dinding kabin dengan mengganti selimut kabin menggunakan kain tebal yang memiliki efek peredam suara.

6. Pendingin ruangan.

Servis AC Mobil agar bisa menghasilkan udara yang dingin karena di Indonesia cukup panas untuk berkendara tanpa AC atau tanpa membuka jendela.

Beberapa tips modifikasi di atas bisa membuat mobil lama menjadi tampak seperti mobil baru. Akan tetapi itu semua akan percuma jika mobil yang Anda beli memiliki kualitas mesin yang buruk. Karena itu pastikan Anda tak salah memilih mobil bekas dengan hanya membeli di Moladin. Moladin menyediakan berbagai pilihan merek dan tipe mobil bekas murah dengan kualitas mesin yang terbaik. Hanya di Moladin Anda akan mendapatkan jaminan bahwa mobil yang dijual bukan merupakan mobil bekas banjir atau mobil bekas kecelakaan berat. Selain itu Anda juga akan mendapatkan garansi kerusakan mesin selama 1 bulan. Dimana lagi membeli mobil bekas dengan garansi seperti mobil baru kalau bukan di Moladin.